CAKE RAINBOW
- 180 g tepung terigu rendah protein (cap kunci)
- 100 g gula pasir
- 7 butir putih telur
- 5 butir kuning telur
- 60 ml minyak jagung/minyak selada
- 75 ml air
- ½ sdt cream of tartar
- ¼ sdt baking powder
- ¼ sdt esen vanilla/vanilla bubuk
- ½ sdt pewarna merah, jingga, kuning, hijau, biru, ungu
- ¼ sdt garam halus
Lapisan:
- 300 g white cooking chocolate, tim hingga meleleh
Cara Membuat:
- Campur tepung terigu dengan baking powder, ayak. Sisihkan.
- Tuang air ke dalam minyak, tambahkan esen vanilla dan garam. Aduk rata. Sisihkan.
- Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit ke dalam campuran minyak, aduk perlahan hingga tercampur rata. Tambahkan kuning telur, aduk kembali hingga benar-benar tercampur rata.
- Kocok putih telur dengan cream of tartar hingga mengembang, tuang gula pasir sedikit demi sedikit sambil terus dikocok hingga adonan putih telur mengembang kaku ( jika adonan diambil dengan sendok, sndok dibalik adonan telur tidak tumpah).
- Tuang adonan putih telur sedikit demi sdikit ke dalam adonan tepung sambil diaduk perlahan hingga adonan tercampur rata.
- Bagi adonan menjadi 6 bagian, beri masing-masing adonan dengan pewarna makanan yang berbeda. Aduk rata.
- Tuang masing-masing adonan ke dalam loyang. Ratakan. Panggang di dalam suhu oven 170 derajat celcius selama 20 menit atau hingga cake matang. Angkat. Dinginkan.
- Lapisi kue dengan cokelat tim, ratakan. Susun cake selapis demi selapis. Potong-potong cake. Atur di atas pinggans aji. Hidangkan.
Untuk 12 Potong
Tip: Anda bisa melapisi cake dengan frosting keju ( 60 g gula bubuk, 200 g cream cheese, 200 g mentega tawar, campur dan kocok hinga lembut) atau butter cream siap pakai.
Resep By : Budi
0 komentar:
Posting Komentar