IKAN PARI TUMIS DAUN SINGKONG
Bahan Bahan :
- 200 gram daun singkong, direbus lalu diperas airnya
 - 2 lembar daun jeruk purut
 - 2 batang serai, dimemarkan
 - 100 gram ikan pari, dipotong-potong lalu digoreng
 - 150 ml kaldu ikan / air
 - 3 sdm minyak goreng
 
Haluskan:
- 3 buah cabai merah
 - 5 butir bawang merah
 - 2 siung bawang putih
 - 1 sdt terasi
 - 1 buah tomat
 - 3 butir kemiri
 - 2 sdt gula merah
 - 1/2 sdt garam
 
- Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan daun jeruk dan serai. Aduk hingga layu. Masukkan daun singkong dan ikan pari, aduk hingga tercampur. Tuang kaldu lalu masak sampai bumbu meresap.
 


/>

3 komentar:
mba,,,,
bisa mesen IKAN PARI TUMIS DAUN SINGKONG ga 1 aja.
ga usah di bungkus ,truh aj di blog saya nanti saya DOWNLOAD.heheheh :D
boleh, silahkan di ambil saja sendiri hehe..
mau pesen ap lagi ???
mba,,,saya sudah follow mba kan,,jdi saya bisa minta follback di blog saya yg baru http://infobisabanget.blogspot.com
klo bisa tukeran link sih (psti di pkiran mba,,"byk maunya nih")...
Posting Komentar