Selamat datang di Gudang Resep Nahya

CAKE TAPAI MANIS


Tape adalah sejenis penganan yang dihasilkan dari proses peragian (fermentasi). Tape bisa dibuat dari singkong (ubi kayu) dan hasilnya dinamakan tape singkong. Pembuatan tape memerlukan kecermatan dan kebersihan yang tinggi agar singkong atau ketan dapat menjadi lunak karena proses fermentasi yang baik. Ragi adalah bibit jamur yang digunakan untuk membuat tape. Agar pembuatan tape berhasil dengan baik alat-alat dan bahan-bahan harus bersih, terutama dari lemak atau minyak. Alat-alat yang berminyak jika digunakan untuk mengolah pembuatan tape bisa menyebabkan kegagalan fermentasi. Air juga harus bersih. Menggunakan air hujan juga bisa menyebabkan gagal fermentasi.

Dalam Ternyata mempunyai banyak manfaat untuk kita diantaranya :

  • Mencegah jerawat..Yup, Singkong jika di fermentasi maka akan menjadi tape dan menghasilkan alkohol yang alami, alkohol tersebut berfungsi untuk menetralisir lemak dalam tubuh, salah satu penyebab jerawat adalah lemak yg berlebihan di dlm kulit wajah. jika banyak yg mengkonsumsi tape, maka alkohol akan menetralisir lemak yg berlebihan dikulit muka, sehingga memperlambat timbulnya jerawat.
  • Obat luka bagi penderita diabetes,Penderita diabetes bila memiliki luka sangat susah sekali sembuhnya, nah siapa sangka ternyata tape bisa menyembuhkan luka pada penderita kencing manis/diabetes.
Yup, terlebih dahulu kita bersihkan luka dengan air hangat lalu tempelkan tape singkong yang lembek pada luka, balut dengan kain perban. Sedangkan untuk penyakit kencing manisnya bisa disembuhkan dengan minum rebusan ceplukan (batang daun, akar).

Nah ini dia beberapa hasil oolahan kreasi dari tape singking..

CAKE TAPAI MANIS


Bahan Bahan :

  • 100 gr margarin
  • 25 gr gula pasir halus
  • 250 gr tapai singkong, haluskan
  • 3 kuning telur
  • 3 putih telur
  • 150 gr terigu protein sedang
  • 1 sdt baking powder
  • 100 gr santan dari 1/2 butir kelapa
  • 1/8 sdt garam
  • 50 gr gula pasir

Bahan taburan:

  • 15 gr kenari, iris panjang
  • 15 gr kismis

Cara membuat:

  1. Kocok margarin dan gula pasir sampai lembut, masukkan tapai singkong. Kocok rata, tambahkan kuning telur, kocok rata.
  2. Masukkan tepung terigu dan baking powder sambil diayak dan dikocok bergantian dengan santan. Sisihkan.
  3. Kocok putih telur dan garam sampai setengah kaku dan mengembang, tambahkan gula pasir sedikit demi sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
  4. Tuang sedikit demi sedikit ke dalam kocokan margarin sambil diaduk perlahan.
  5. Tuang di loyang tulban yang telah diolesi margarin.
  6. Taburi kenari dan kismis di atas adonan, oven 40 menit dengan api di bawah suhu 180 derajat Celcius sampai matang.

Untuk 10 porsi

Olahan selanjutnya......

PAI TAPE


Bahan pai:

  • 225 gr tepung terigu
  • 115 gr margarin
  • 1 kuning telur\
  • ½ sdt garam
  • 2 sdm air es

Isi:

  • 100 gr tape singkong
  • 50 gr gula pasir
  • ½ sdt garam
  • 1 btr telur, kocok lepas
  • 20 gr tepung terigu protein sedang
  • 40 ml santan
  • 25 gr mentega, cair
  • 25 gr chocolate chip

Cara membuat:

  • Kulit pai: aduk semua bahan kulit pai sampai menjadi adonan yang dapat dibentuk. Diamkan selama 10 menit.
  • Giling kulit pai, cetak di cetakan pai kecil yang sudah diolesi dengan margarin. Panggang selama 10 menit atau sampai setengah matang.
  • Isi: remas-remas tape singkong, gula pasir, dan garam sampai gula larut, tambahkan telur. Aduk rata. Masukkan tepung terigu, aduk rata. Tambahkan santan dan mentega leleh, aduk rata.
  • Tuang isi (adonan tape) di atas kulit pai.
  • Taburi bagian atas pai dengan chocolate chip, panggang kembali dalam oven dengan suhu 180 derajat Celcius selama 15 menit, atau sampai pai matang dan berwarna kuning kecoklatan.

Untuk 20 Buah

Resep selanjutnya...

TAPAI GORENG COKLAT KEJU


Bahan Tape Goreng Cokelat Keju :

  • 500 gram tape singkong matang, dilumatkan
  • minyak untuk menggoreng

Bahan Isi Tape Goreng Cokelat Keju :

  • 50 gram cokelat masak pekat, diparut kasar
  • 50 gram keju mudah leleh, dipotong kotak 1x1x1 cm

Bahan Pencelup Tape Goreng Cokelat Keju :


  • 100 gram tepung terigu
  • 35 gram tepung beras
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 1/2 sendok makan gula tepung
  • 1/8 sendok teh garam
  • 175 ml air es

Cara Membuat Tape Goreng Cokelat Keju :

  1. Ambil sedikit tape singkong. Pipihkan. Beri isi. Bentuk bulat.
  2. Aduk rata bahan pencelup. Celupkan bola-bola tape ke bahan pencelup.
  3. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.

Untuk 33 buah


0 komentar:

SAHABAT

NAHYA LIBARIES